Mimpi, Kunci untuk Taklukkan Dunia!!!

pic taken from photobucket

mimpi adalah kunci

untuk kita menaklukkan dunia
berlarilah tanpa lelah
sampai engkau meraihnya

Lirik diatas adalah lagu yang dipolpulerkan oleh Nidji. Saya sangat terinspirasi dengan lagu itu, bagaimana tidak dengan mendengarkan lagu itu, kita dimotivasi untuk bermimpi, setinggi apapun mimpi kita tersebut. Toh mimpi itu tidak bayar kan, kalau selama kita punya kemampuan dan percaya bisa menggapai mimpi kita kenapa tidak, betul tidak....??Selama kita tidak terlalu terobsesi, saya rasa dibenarkan untuk mengejar mimpi, selama masih dikoridor positif dalam menggapainya.

Kenapa kemudian saya merasa mimpi itu perlu untuk memotivasi seseorang. Ya....karena saya juga belajar dari kisah seseorang yang memang mempunyai mimpi. Seperti sang travellous, dr sebuah mimpi akhirnya kini dia sudah menerbitkan sebuah buku yang bertajuk TRAVELLOUS. Saya kagum kepada beliau, karena dengan menjadi backpaker dia bisa mewujudkan mimpinya dan juga orang-orang disekitarnya. Walau saya membaca cerita nya, baru setengah melalui blognya, tapi saya kagum dengan gaya penulisannya yang sungguh bisa menggambarkan apa yang menjadi imajinasinya. Kenapa imajinasi karena peristiwa yang dia tulis adalah masa lampau, sehingga dalam tahap penulisan dia harus me recall kembali moment yang dia alami dulu, ketika berpetualang (andre, tolong benarkan jika saya salah).

Mimpi tanpa usaha menjadi hal yang hampa......

Yah walaupun bermimpi, tetep dong harus ada usaha. Biar bagaimana pun kalo gak ada usaha, tetep aja gak jadi apa-apa. Boro-boro mennjadi kenyataan, malah jangan-jangan depresi karena putus asa. Intinya kita lakukan saja sebaik-baiknya, selanjutnya terserah kepada Allah. Kalau Dia bilang itu terbaik untuk kita maka itu akan jadi nyata, tapi kalau menurut Dia itu gak baik buat kita, ya bersabarlah, karena pasti nanti akan diganti dengan sesuatu yang lebih menakjubkan, amin. Makanya perlu tuh yang namanya ada alternatif rencana A dan B. Jadi kalau rencana A gagal, masih ada rencana B. Dan jangan lupa selalu berdoa.

Saya sendiri, menulis blog ini dalam rangka usaha untuk mengasah gaya penulisan saya. Yah siapa tau dari sini, minat saya menulis tetap terus terasah. Kalaupun tidak terealisasi dalam sebuah buku, paling enggak dari sini saya berhasil melihat dunia melalui pertemanan saya dengan para blogger. Saya bisa melihat dunia, yang mungkin tak mampu saya kelilingi, tapi melalui cerita yang mereka suguhkan di diary maya mereka, saya bisa tau dunia mereka, dan kita.....

So intinya sih, jangan takut untuk bermimpi dan tak lupa untuk diimbangi dengan usaha. Doakan saya juga bisa menggampai impian-impian saya, amin.

Labels: